we hope you enjoy

we hope you enjoy
TERIMA KASIH TELAH MENGUNJUNGI BLOG SAYA SEMOGA MENDAPAT INFORMASI YANG BERMANFAAT
RIANDA HERNAMAS

Cari Entri Mu

Sabtu, 24 September 2011

5 hacker wanita paling terkenal

1. Ying Cracker

ying Cracker, seorang pengajar dari shanghai Cina. Dia mengajar tentang panduan dasar proses hacking, cara merubah IP address atau memanipulasi password kantor!
Dia juga ahli dalam membuat software hacker.
Dalam sebuah forum yang berjudul Chinese Hottie Hackers, namanya banyak dibahas dan itu membuat popularitasnya semakin menanjak. Dalam forum tersebut juga dia mempunyai anggota fans yang cukup banyak. Disitulah awal kredibilitasnya melambung.

2. Xiao Tian

Teringat dengan kata hacker, biasanya yang terlintas di bayangan adalah seorang kutu buku dengan kaca mata tebal dengan gaya hidup yang acak-acakan. Tapi tidak berlaku untuk Xiao Tian. Dia adalah seorang hacker yang modis.Penampilan dan gaya hidupnya begitu rapi, dinamis bahkan terkesan feminim.
ia juga tertarik sekali dengan dunia fashion, khususnya sepatu. Dalam blog nya dia sering berbagi cerita tentang tempat-tempat yang pernah dia datangi. Itulah alasan mengapa Xiao memiliki banyak fans dan followers di dunia, khususnya para pria.
Xiao Tian, mulai dikenal sejak umur 19 tahun. Setelah membentuk China Girl Security Team, salah satu kelompok hacker khusus wanita terbesar di china. Kiprahnya dalam dunia hacking juga tidak diragukan lagi. Raksasa search engine nomor satu di dunia, Google pun pernah merasakan serangan hebat dari Tian beserta timnya. Xiao Tian melakukan serangan canggih terhadap sistem infrastruktur google china. Bahkan, google akhirnya tidak tahan dan memilih untuk menarik semua layanan operasionalnya di China akibat hantaman hacker yang bertubi-tubi tersebut.

3. Joanna Rutkowska

Joanna Rutkowska adalah seorang wanita polandia yang tertarik dengan dunia hacking security. Namanya pertama kali dikenal setelah konferensi Black Hat Briefings di Las Vegas, agustus 2006. Dimana saat itu Rutkowska mempresentasikan proses serangan yang telah dia lakukan terhadap sistem keamanan windows vista. Tidak hanya itu, Rutkowska juga pernah menyerang Trusted Execution Technology dan System Management Mode milik Intel.
Awal 2007 dia membentuk Invisible Things Lab di Warsawa, Polandia. Sebuah perusahaan yang berfokus terhadap research keamanan OS juga VMM serta layanan konsultasi keamanan internet. Tahun 2010 juga Rutkowska bersama Rafal Wojtczuk membentuk Qubes, sebuah Operating System yang sangat full protect security. Rutkowska juga pernah memberikan saran terbuka untuk Vice President of Microsoft Security Technology Unit untuk lebih memperketat sistem keamanan dalam windows vista. Waw, Rutkowska memang seorang hacker yang sangat welcome untuk diajak bekerjasama.

4. Kristina Svechinskaya

Kristina Svechinskaya adalah seorang mahasiswi New York University yang ditahan pada 2 november 2010 lalu karena telah membobol jutaan dollar dari beberapa bank di Inggris dan Amerika. Bersama 9 orang lainya, Svechinskaya meng-hack ribuan rekening bank dan diperkirakan total fresh money yang telah digasaknya itu sekitar 3 juta dollar.
Svechinskaya beserta tim awalnya menargetkan jumlah uang yang dicurinya adalah sekitar 220 juta dollar. Svechinskaya menggunakan Zeus Trojan Horse untuk menyerang ribuan rekening bank. Dia memiliki setidaknya 5 rekening bank dunia untuk mencairkan dananya. Dalam aksinya itu, Svechinskaya juga melakukan pemalsuan paspor dan untuk itu total dia dituntut hukuman 40 tahun penjara bila terbukti bersalah. Seperti dilihat di gambar, bra yang digunakan gadis cantik ini terbuat dari berlian. Svechinskaya juga mendapat julukan sebagai hacker terseksi di dunia. Ya, karena memang tampilan wajah, tatapan mata dan gaya berbusana Svechinskaya bisa membuat orang-orang tak berkedip.

5. Raven Adler

Di urutan terakhir, kita punya Raven Adler. Seorang wanita berpenampilan gothic yang tertarik dengan dunia internet, khususnya dunia hacking. Raven adalah wanita pertama yang pernah hadir dalam konferensi hacker DefCon. Perhatian konferens tentu saja tertuju penuh untuknya. Tapi dia mengaku tidak ingin memanfaatkan gender nya sebagai wanita untuk mendongkrak kredibilitasnya sebagai hacker. Dalam banyak kesempatan pula, dia tidak begitu senang dipanggil dengan sebutan ‘Hacker Wanita’. Dia lebih senang dipandang karena skill nya, bukan karena posisinya yang spesial sebagai seorang wanita.
Saat ini dia aktif mendesign, menguji dan mengaudit sistem detektor keamanan untuk berbagai agen-agen federal besar. Selain itu, di sela-sela kesibukanya dia juga telaten mempelajari ilmu beladiri Ryu Shorin Matsumura.

Minggu, 11 September 2011

game-game terlaris di Facebook

Banyak sekali permainan yang terdapat dalam facebook, mulai dari permainan untuk melatih kecepatan berfikir (Word challenge, Who has the biggest brain), permainan yang membutuhkan kesabaran (Yoville, Pet society), sampai dengan permainan yang membutuhkan strategi untuk memainkannya (Mafia wars, Vampire wars, Street racing). Berikut saya jelaskan 10 game terfavorit yang ada di Facebook :


Pet Society

Pet Society adalah game dari Playfish yang dirilis untuk jejaring social Facebook dan Myspace. Tema game ini cukup sederhana, yang intinya user bisa memiliki hewan peliharaan yang bisa di desain semau kita. Klo user sudah memiliki seekor hewan, maka user tadi bisa mengajaknya berjalan-jalan, bermain bola ataupun membelikannya baju. Setiap kegiatan yang dilakukan user akan menghasilkan piala, piala inilah yang menunjukkan status user tadi dalam game. Jadi teman dalam Facebook bisa melihat piala-piala yang mereka miliki di Pet Society. Selain piala kegiatan rutin dari game ini adalah user benar-benar disetting seperti memelihara hewan peliharaan sungguhan, dimana user harus mengurus hewan peliharaan tadi seperti memandikannya, memberikan makan dan masih banyak lagi. Dalam game ini user bisa bermain bersama-sama dengan teman dan saling mengunjungi.


Mafia Wars

Game yang satu ini cukup menarik, terutama para penggemar peperangan antar Gank. Game bikinan Zynga yang satu ini sangat terkenal dan adiktif, bisa dibilang Mafia Wars adalah sebuah game yang mampu membuat user berjam-jam didepan komputer memandangi halaman Mafia Wars. Mafia Wars bisa kita golongkan sebagai game yang mudah dimainkan, bahkan untuk pemula sekalipun. Meski tergolong game ringan tetapi permainan ini cukup menantang karena ragam misi yang ditawarkan semakin advance akan semakin menantang. Poin utama bermain Mafia Wars adalah membuat kerajaan mafia menjadi besar. Pemain bisa memperkaya diri, melebarkan usaha atau memperkuat kelompokmu. Settingan berkelompok memang menjadi kunci dari permainan ini, tetapi anda tidak wajib juga mempunyai sebuah kelompok karena bila anda kuat maka user tadi bisa mencari rekan untuk dijadikan anggota kelompok Gank. Bila user bisa memiliki kelompok maka user tersebut bisa memiliki jabatan khusus seperti Mastermind, Wheelman, Button Man, Bodyguard, Safecracker dan Bagman. Masing-masing Top Mafia akan memberikan kemampuan bonus pada pemain sesuai dengan jabatannya. Selain itu jumlah teman yang banyak akan memperkuat kekuatan serang maupun pertahanan.


Bowling Buddies

Bowling Buddies adalah game bowling biasa, yang membuat game ini jadi menarik adalah user bisa menantang atau adu kemampuan dengan teman yang dimiliki di Facebook atau mengirimkannya pada teman yang kamu tuju. Bowling Buddies memiliki grafis yang lumayan bagus karena sudah 3D. Game ini juga memiliki ratusan archievement dan kontrol yang cukup mudah.


Farm Town

Buat Anda yang gemar berkebun, maka game ini sangat cocok sekali. Jadi tuangkan keinginan Anda untuk mempunyai sebuah kebun yang nantinya bisa ditanami berbagai macam tanaman. Tema Farm Town adalah user diberikan peternakan sendiri dimana kita bisa membajak ladang, menanam bibit tanaman, panen perkebunan (untuk menjual), meningkatkan jumlah hewan ternak, dan pada dasarnya membangun sebuah peternakan dari awal. Permainan ini terkadang addictive dan terbaik dari semua game online di facebook, jika Anda ingin tahu kapan Anda siap memanen tanaman, maka Anda dapat mengaktifkan email alert untuk mendapatkan pemberitahuan. Anda bisa melakukan beberapa perdagangan dengan sesama teman yang tergabung dalam deretan pertemanan Anda. Bahkan Anda bisa memberikan beberapa hadiah kepada teman-teman Anda. Untuk level tertinggi, Anda bisa membangun sebuah rumah yang besar tetapi Anda harus membelinya dalam bentuk koin. Nah untuk koin ini Anda harus berkebun dan melakukan panen. Farm Town juga menyajikan dasar dunia maya dimana pengguna dapat berinteraksi dengan pengguna lain secara real-time seperti hanya ingin chatting dengan pengguna lain untuk membahas strategi, ingin menyewa beberapa tukang untuk membantu Anda di peternakan, dan pergi ke pasar untuk menemukan beberapa orang yang dapat membantu dalam penjualan hasil panen.


Texas Hold'em Poker

Texas Hold'em Poker adalah game poker bergaya texas yang ada di Facebook. Game ini banyak disukai bagi penggemar permainan poker, tetapi bila tidak suka bermain poker pasti akan menjemukan. Texas Hold'em Poker pada Facebook menyediakan turnamen mingguan yang memiliki daftar peringkat, jadi user bisa menunjukkan kemampuan pada orang-orang di seluruh dunia dan menjadi dewa judi terhebat di Facebook. Permainan kartu yang tercipta di Robstown, Texas pada tahun 1900an ini diperkenalkan pertama kali di Las Vegas pada tahun 1967. Penjudi profesional Crandell Addington, mengaku pertama kali melihat Texas Hold'em Poker pada tahun 1959. Dulu Texas Hold'em disebut sebagai Hold'em tanpa imbuhan Texas. perbedaan yang paling mencolok antara texas hold'em dengan permainan poker biasa adalah kesempatan untuk bertaruh. Pada poker kamu hanya bisa bertaruh dua kali, sedangkan pada Texas Hold'em Poker kamu bisa bertaruh empat kali. tambahan dua kali kesempatan tersebut, membuat analisa (strategi maupun matematika) permainan, jauh lebih rumit dari pada poker biasa. Hal inilah yang membuat Texas Hold'em Poker jadi terkenal.


Restaurant City

Buat yang punya hobi memasak, maka game ini akan sangat menarik. Nah, bila Anda ingin mempunyai sebuah restoran tetapi ingin belajar bagaimana membuka restoran maka mainkanlah game ini. Game ini menantang user untuk mencari cara bagaimana secara cepat menjaring pelanggan. Tidak sampai setengah tahun, pengguna aktif Restaurant City sudah melonjak tinggi. Seperti nama gamenya, disini user akan membangun bisnis makanan dari awal yang hanya berupa warung kecil hingga menjadi sebuah restoran yang terkenal. Tiap kenaikan level bisa memperluas area dan menambah jumlah pegawai yang akan bekerja di restoran. Untuk mencari pegawai restorannya, Anda bisa mencomot dari daftar teman yang ada pada Facebook. Jadi memiliki banyak teman di Facebook bisa menjadi nilai plus tersendiri ketika memainkan game ini.


Yoville

Apakah anda pernah memainkan game The Sims? Ya, game ini seperti halnya The Sims. Bagi penggemar serial boneka-bonekaan alias The Sims, Yoville bisa dianggap versi sederhana dari game tersebut. Di Yoville kita bisa memainkan beberapa mini game menarik yang bisa menghasilkan uang, Yang nantinya uang tersebut bisa kita pakai untuk membeli furniture atau pakaian untuk karaktermu.


Premier football

Buat para mania bola mungkin game ini akan cukup menantang. Apalagi buat yang suka liga inggris, maka dengan game ini user bisa memiliki sebuah klub liga. Cara bermain Premier Football sangat mirip dengan game-game manager bola lainnya seperti Championship Manager dan Football Manager. Hanya yang membedakan game ini dengan Championship Manager dan Football Manager adalah gameplay yang jauh lebih sederhana dan daftar pemain yang isinya teman-teman yang kita miliki di Facebook. Anda harus meningkatkan level klub dan nantinya akan mendapatkan pemasukan dari tiket serta Anda juga bisa mencari uang dari sponsor.


Vampire Wars

Vampire Wars menggambarkan kehidupan dunia vampire yang unik dan penuh misteri. Sekilas game ini tidak jauh beda dengan game Mafia Wars. Meski sistem yang sama tetapi tampilan efek gambling atau random dalam Vampire Wars sedikit lebih banyak dan mudah ketimbang Mafia Wars. Tema dasar dari game ini mirip sekali dengan Mafia Wars tetapi step dan tantangannya jelas berbeda. Kesan horor pasti lebih terasa, jadi jelas lebih tegang.


Kidnap

Ingin bermain culik menculik? Maka game ini akan membuat user bisa berfantasi dalam melakukan penculikan. User bisa melakukan penculikan terhadap teman yang ada pada daftar Facebook. Bermain kidnap dengan teman di Facebook memang mengasyikkan, apalagi kalau ada teman yang akan diculik malah berusaha menculik, wah bingung ya mau menculik tapi justru diculik. Pertama user diberi empat buah metode untuk menculik teman, tetapi selanjutnya akan berkembang metodenya.


Pixel Ranger

Bila Anda ingin bermain game yang berurusan dengan beragam monster, maka game ini sangat cocok. Dalam game ini user akan bertarung dengan para monster-monster ganas yang digambarkan dengan pixel. Untuk melawan monster-monster tersebut user bisa menembakinya dengan shotgun yang dimiliki. Pixel Ranger memiliki beberapa peringkat yaitu mulai dari Amuba, Cyborg, Alien dan lain sebagainya. Peringkat-peringkat tersebut dianggap sebagai evolusi kemampuan dalam mengumpulkan nilai.

Evolusi manusia

Bagaimana asal usul manusia modern yang mendiami dunia modern sekarang ini. Tampak manusia begitu bervariasi baik dari ciri fisik maupun budaya. Pernahkah berpikir bahwa segala manusia modern ini berasal dari Afrika. Dimulai dengan serangkaian gejolak alam menstimulasi evolusi. Primata-primata purba bernasib baik di sini dan bernasib buruk di belahan lain. Sebagian menjadi monyet , sebagian lagi menjadi manusia, sebagian lagi menjadi babon , bonobo , gorila , dan seterusnya. Bagaimana drama evolusi manusia sesungguhnya ini?


Pada mulanya adalah Hominid.
Ciri Hominid adalah bipedal dan berjalan dengan dua kaki. Keuntungan dari jalan dengan dua kaki adalah mereka bisa mengawasi predator dan mangsa mereka sama baiknya. Dengan tangan yang bebas dari tanah mereka juga bisa memasok makanan ke sarang lebih banyak. Dengan demikian mempengaruhi perkembangan fisik mereka. Dan berkembang terus lebih baik. Sistem bipedal juga hemat energi dibanding dengan berjalan dengan empat kaki(Rodman & Henry , 1980)
Simpanse memiliki garis evolusi lebih dekat kemanusia daripada gorilla , titik perpisahannya ada pada hominid tertua yang pernah di temukan saat ini ( sahelantropus tchadensis 7 juta tahun lalu) , sedangkan homo erectus masanya berbeda jauh dari leluhurnya sendiri ( 2-1 juta tahun lalu)

Charles Darwin – The Descent of Man (1871) Darwin mengeluarkan dua hipotesis .
Pertama dia menunjuk Afrika  sebagai tanah  leluhur manusia berdasarkan kemiripan anatomi simpanse dan gorila. Kedua ia mensyaratkan bahwa bisa dianggap sebagai manusia adalah bipedal  (melangkah dengan dua kaki) . Kenapa harus bipedal?  ada penjelasannya tapi

terlalu panjang ntar. (update menunggu riset berikutnya) . Hipotesa Darwin iniwaktu itu lemah , karena tidak ada  fosil yang pernah di temukan di Afrika . Lagipula hipotesis kulit putih berasal dari anak cucu orang afrika sulit di terima pada jaman itu. (Bentara Kompas tahun 2002)

Fosil  vs Jam Molekuler
Di tahun 1961 antropolog Simons dan Philbeam mengajukan hipotesis  bahwa hominid sudah ada sejak 30-15 juta tahun lalu berdasarkan potongan  gigi (doank) ramaphitecus (Lewis , 1932). di dekade yang sama , Pauling & Zuckerkandl , meneliti asam amino pada  hemoglobin dalam darah beberapa spesies sebagai leluhur bersama. Metode ini  dinamakan jam molekular.

Kesimpulan adalah leluhur primata tikus dan kuda  (70 juta tahun ) , leluhur burung (270 juta tahun) , leluhur kodok (350 juta  tahun) dan hiu (450 juta). Wilson dan Sarichj menggunakan jam molekular  untuk mengukur kapan manusia berpisah dari leluhur mereka , ternyata 5 juta  tahun lalu. Jadi ada selisih antara kubu genetika (5 juta) dan antropolog  (30 juta)

Di Dekade 80an ,  Pilbeam dan Andrew , menemukan ramaphitecus yang lebih lengkap bukan gigi semata, yang ternyata bukan bipedal dan hidup di pohon.

Akhirnya terjadi kompromi antara kedua kubu , bahwa angka taksiran bergeser  ke titik tengah (10-5 juta tahun lalu). Teori Darwin lantas DIPERBAIKI , bahwa ciri hominid tidak mutlak muncul bersamaan. 
 
Antara Kera dan Hominid

Tiga belas juta tahun lalu  . Paling tidak dua dari sekian banyak leluhur bersama kera – manusia berpisah dari garis leluhur. , sekurangnya satu dari dua spesies menjadi leluhur gorila, dan satu lagi menjadi leluhur bersama  simpanse dan manusia. Delapan sampai enam juta tahun lalu, leluhur simpanse dan manusia berpisah , yang satu jadi simpanse  modern , yang satu jadi hominid.  Jadi kera afrika memang bukan leluhur manusia . jadi ibaratnya , simpanse  adalah saudara kandung manusia , dan gorilla adalah sepupu , berdasarkan faktor kedekatan evolusi.

Di tahun 2002 , terhitung 22 hominid di temukan . beberapa diantaranya adalah :
1. Sahelantropus tchadensis (7-6 juta tahun lalu), diduga batas perpisahan  antara leluhur manusia dan simpanse
2. Orrorin tugunensis , dan Ardiphitecus ramidus kaddabba (6-5 juta tahun lalu )

3. Ardiphitecus anamensis (5-4 juta tahun lalu )

4. Australophitecus aethipiocus , Garhi , dan anggota genus homo tertua ,  Homo Rudolfensis (3-2 juta tahun lalu )

5. Periode kepunahan genus australophitecus  dan malah jumlah genus homo bertambah (Homo Ergaster , Homo Habilis , Homo Erectus) (2-1
juta tahun lalu )

6. Homo antecessor , heidelbergensis , neanderthal dan homo sapiens (1 juta tahun lalu)
Pertanyaannya adalah , bagaimana muncul sedemikian banyak hominid dalam tempo tujuh juta tahun (akan kembali ke lagu lama satu daratan besar yang

berpisah karena gerakan tektonik)  . Dan detail cerita bagaimana pergerakan lempeng ini mempengaruhi evolusi terlalu panjang untuk di tulis disini. Mungkin akan disusul artikel saya berikutnya


Antara Australopitecus – Homo
Richard Leakey , The Origin of Human Kind (1994) mengemukakan dua sketsa  tentatif.
1. Dari Australopitecus  Afarensis – Australopitecus Afrikanus- Homo habilis – homo erectus – homo sapiens
2.Homo hipotetis – Homo habilis – Homo erectus – Homo sapiens.

Perdebatan sengit muncul setelah proses dari homo erectus menjadi homo sapiens di tandai fosil hominid yang bertebaran di Asia dan Eropa.Hipotesis pertama adalah multiregional , dimana homo sapiens muncul dari homo erectus yang tinggal di lokasi yang terpisah sejak meninggalkan afrika2 juta tahun lalu. Oleh karena itu homo sapiens tidak melulu muncul dari Afrika. Tapi hipotesis ini kandas setelah di ketahui fosil homo sapiens lebih tua 40000 tahun dari Neanderthal . dan sudah pasti neanderthal bukan leluhur homo sapiens. (peta penyebaran homo sapiens dan neanderthal , saya ambil dari buku the neanderthal ( schrenk & muller, 2008 )

 

Jadi Homo Erectus yang di temukan di Indonesia seperti Homo wajakensis , Homo soloensis , etcetera . Dan juga Homo Erectus yang di temukan di Tiongkok itu bukan leluhur manusia modern . Karena ada dua “kloter” migrasi dari Afrika. Dua juta tahun lalu adalah pergerakan Homo Erectus . Sedangkan enam puluh ribu tahun lalu adalah leluhur manusia modern sekarang ini.

Mereka bergerak keluar dari Afrika dan menyebar ke segala penjuru secara bertahap ke Eropa dan Asia daratan. Di Tiongkok dan sekitarnya mereka bergerak lagi ke selatan dan terus ke utara (Siberia) . Dari Siberia mereka menyeberangi selat Berring yang hanya sekian kilometer jaraknya dari benua Asia (Russia Modern) dan Amerika (Alaska Modern) . 
 
Pada musim dingin , selat membeku dan dapat diseberangi tanpa teknologi transportasi paling maju sekalipun. Homo sapiens ini yang menjadi cikal bakal Indian Modern. Karena pergerakan mereka dari Asia Timur maka ada kemiripan dengan ras mongoloid. Lantas sepanjang perjalanan sejarah . Bangsa Indian ini pun berkembang menjadi berbagai suku dengan ciri fisik , iklim dan budaya tersendiri. Jadi sebelum Darwin atau bahkan Vespuci dan Columbus menemukan benua Amerika. Manusia kuno telah menemukan benua Amerika walau tanpa sengaja , dan terdorong mencari tempat yang lebih baik.

Sementara itu Homo Sapiens bergerak ke selatan , ke Yunan , Thailand , Malaya dan lantas Nusantara. Ini yang menjadi cikal bakal orang Indonesia modern. Homo sapiens gelombang kedua  ini bernasib lebih baik dari homo Erectus gelombang pertama.


Out of Africa

Wallace dan Wilson menemukan bahwa melalui riset biologi molekular bahwa materi genetik modern berasal dari seorang ibu yang hidup 200000-150000

tahun lalu di Africa. Penelitian di lakukan terhadap mitokondria , bagian sel yang bertanggung jawab terhadap pasokan energy terhadap sel. Dan mitokondriahanya diwariskan dari ibu. Dan model genetiknya di namakan Mitochondrial Eve . Eva aka Hawa ini jangan di bayangkan hanya hidup dengan  seorang pria (adam) tapi bagian dari populasi yang terdiri dari 10000 orang.

Mei 2001 , Hasil riset menunjukkan bahwa dari 12000 lelaki  bahan genetik yang di teliti menunjukkan bahwa manusia di asia timur berasal dari Afrika bukan dari komunitas hominid lokal.


source: bentara.asia